CARA MENGATASI GENDAM DAN HIPNOTIS

Berjumpa lagi dengan saya Nugroho E Priatmo atau yang dulu dikenal lewat dunia facebook Nugroho Hypnosis

Tidak terasa sudah mendekati lebaran lagi ya? ketika saya menulis ini sudah H-2 entah mengapa bulan ramadhan tahun ini (2012) terasa begitu cepat.. kata orang kalau enak biasanya rasanya cepat berlalu tapi jika susah rasanya lamaaa..... sekali.. .. Ya kaan?

Saya menulis tips-tips menghindari dan mengatasi gendam dan kejahatan hipnotis ini karena banyak yang meminta saran-saran atau masukan dari para klien hipnoterapi dan teman-teman di jogja yang mau mudik, Berikut sedikit saya ceritakan sebagian tips untuk menghindari kejahatan gendam dan hipnotis. Perlu diketahui sebelumnya pada jaman sekarang ini, yang namanya gendam dan hipnotis yang sering diberitakan di televisi hanyalah penipuan biasa yang melibatkan lengahnya korban.


Gendam
Perlu diketahui sebelum melanjutkan membaca, kasus yang dinamakan gendam atau hipnotis di jalanan bukanlah ilmu ghoib! Ini yang sebaiknya anda ketahui. Jadi, anda tidak perlu merasa takut. Karena mereka hanya melakukan pendekatan emosional atau kejutan emosional kepada korban. Tujuannya, agar pelaku menjadi superior sehingga korban gendam dan hipnotis memiliki rasa sungkan (jawa), segan, malu, takut, dan rugi untuk menolak permintaan pelaku.
Proses gendam dan hipnotis ini terjadi dalam kesadaran penuh, selama anda tidak meminum air minum yang diberikan pelaku yang biasanya sudah di beri obat bius.


Silahkan melanjutkan,

Inilah yang perlu diperhatikan ketika anda tidak ingin terkena hipnotis dan gendam di jalanan

1.Waspada terhadap orang yang cepat akrab.

Para praktisi gendam dan hipnotis, biasanya memiliki keahlian dalam berkomunikasi dan pandai dalam menarik simpati dari calon korban. Oleh karena itu berhati-hatilah, Perhatikan biasanya mereka melakukan hal-hal dibawah ini.
  • Berjabat tangan lebih lama (menunggu anda yang melepaskan tangan dahulu)
  • Ngobrol sambil menepuk lengan, paha, ataupun bahu. (sebagian orang nyaman diperlakukan demikian)
  • Mengikuti gerak tubuh anda (saat garuk-garuk rambut, dia ikutan garuk-garuk juga)
  • Menarik simpati dengan menawarkan bantuan (walau ga semuanya orang yg mau bantu berniat menipu.. he he)
  • Sok kenal dan sok pernah bertemu.
  • Biasanya menyamakan pandangan (contoh : dari surabaya ya? wahhh samaa... kebetulan saya mau ke surabaya banyak sodara disana)
  • Penampilannya rapih (walau ga semuanya rapi, tapi kebanyakan)

2.  Waspada pada hal lainya

Bukannya ini melarang untuk membantu orang, tapi perhatikan juga ciri-ciri orang yang seperti dibawah ini.
  • Datang secara tiba-tiba (membuat kaget)
  • Ketika menanyakan arah, setelah dijawab dia menanyakan ke arah lainnya. (contoh : pelaku : Malioboro kemana pak? korban : ohh.. ke barat pak! Pelaku : kalau ketimur arahnya kemana?, gramedia disana juga?, dsb/)
  • Waspada juga terhadap pertanyaan yang beruntun, apalagi dia mengabaikan pada apa yang kita tanyakan.
  • Tatapan matanya tertuju pada satu titik, biasanya tertuju ke antara kedua alis, hidung  korban.
  • Berpura-pura memiliki ilmu ghoib seperti, bisa membaca pikiran, menggandakan uang, tahu segalanya, dll.
Penting, Biasanya pelaku menanamkan sebuah perasaan segan, sungkan ke korban, sehingga membangkitkan perasaan tidak enak untuk menolak permintaanya. Maka dari itu biasakan tegas dan waspada. Terhadap mereka yang meminta ataupun meminjam barang anda.
Sekian sedikit tips dari saya untuk mengatasi dan menghindari gendam, saya bukan tukang gendam lho..

Selamat berhari raya dan berlibur, selalu waspada

Silahkan juga untuk membaca artikel tentang mengatasi rasa malas dan depresi

Selalu sukses dan nikmatilah hidupmu!

PEMAHAMAN HIPNOTIS DAN HIPNOTERAPI

Sobatku, berikut penjelasan hipnoterapi karena saya merupakan praktisi hipnoterapi yang membuka praktek di kota jogja. Jika dari para sobat disini yang menginginkan terapi hipnoterapi dan kebetulan berada di kota jogja anda dapat menghubungi saya di 085747447440 (jika tidak diangkat atau sedang sibuk, silahkan SMS)


Mari kita bahas apa yang di maksud hipnoterapi,

Hipnoterapi merupakan terapi pada pikiran bawah sadar (hati, pikiran dan perasaan) menggunakan metode hypnosis.

Hypnosis, apa itu??

Sampai saat ini banyak sekali yang mendefinisikan tentang hypnosis.
Berikut salah satunya :
  • Hypnosis adalah kondisi seperti orang tertidur (bukan tidur pada umumnya), dan kondisi ini yang di hypnosis masih dapat mengetahui apa yang terjadi bahkan ketika berada dalam kedalaman tertentu terasa seperti mimpi.
  • Hypnosis merupakan tehnik berkomunikasi untuk meningkatkan kesadaran seseorang terhadap dirinya sendiri.
  • Hypnosis merupakan kondisi yang sangat nyaman, sehingga membuat seseorang dapat mengenali kondisi emosinya lebih dalam dan lebih jujur pada diri sendiri (jujur pada diri sendiri, salah ya salah, benar ya benar)
Mengapa kondisi hypnosis?

Karena kondisi hypnosis merupakan kondisi yang cerdas dan memiliki kemampuan menerima sugesti / saran paling baik, dan kondisi hypnosis cukup bagus jika digunakan untuk mencari akar masalah.

Apa bedanya hipnoterapi dengan hipnotis?

Di Indonesia mengenal istilah "Hipnotis" yang berasal dari kata "Hypnotist" yang artinya orang yang melakukan proses "Hypnosis". Contoh, spesialis motor (orang yang ahli dibidang motor), artist / artis  (orang yang bekerja dibidang art / seni),dsb.

Sekarang saya luruskan tentang hipnoterapi. Cukup banyak  klien sebelum datang ke klinik, bertanya "Apakah ada syarat-syarat tertentu sebelum mengikuti terapi seperti puasa, dll gitu pak?" "hipnoterapi ini pakai media apa pak?". Hipnoterapi modern yang saya geluti merupakan murni terapan dari ilmu psikologi, tidak menggunakan mantra, jin, pengisian ilmu, dll.

Masyarakat mengenal hipnotis dari acara di TV yang identik dengan pengendalian pikiran, jika di logika dengan pengetahuan yang memadai tentu tidak masuk akan bukan? disinilah masyarakat mengambil kesimpulan sendiri, "ooohh... ini pasti pake ilmu hitam, ooohh.... pasti pake ilmu-ilmu klenik, dan oooh....ohhhh... yang lainnya" padahal, tidak ada hubungannya dengan semua itu. Hipnotis hanyalah sebuah seni berkomunikasi dengan bawah sadar.

Demikianlah sedikit pengertian tentang hipnotis dan hipnoterapi dan sekarang pengetahuan anda tentang hipnoterapi sudah sedikit bertambah kan? minimal merubah persepsi tentang hipnoterapi. Jadi, silahkan saja jika ingin hipnoterapi karena ini hanyalah fenomena yang alami, silahkan hubungi saya pada nomer yang tertera di Blog ini.

MEMANFAATKAN ANAK NDABLEG

Cara mengatasi anak ndableg / susah diatur
Hari ini saya mendengar seorang ibu meneriaki anaknya dengan sebutan ndableg, (wah...wahhh.. kalau ada malaikat lewat dan meng-amin kan ucapan ibu gimana nih??)
Ngomong-ngomong tentang NDABLEG (Ndablek : Ngeyelan, bandel) saya jadi ingat ketika berbincang dengan kawan lama saya via chat YM.
Intinya dia curhat anaknya yang NDABLEG, dan ingin menghilangkan sifat NDABLEG anaknya yang waktu itu berusia 6th. pertanyaannya : PERLUKAH NDABLEG DIHILANGKAN?
Waktu itu kujawab begini, "Berarti Mbak Yuni lebih memilih anaknya tidak punya pendirian gitu?" karena pada waktu itu dia TIDAK ingin anaknya NDABLEG.
Nah! Pertama begini NDABLEG ini memiliki banyak arti. NDABLEG adalah salah satu modal untuk SUKSES. Lho? Ndablek kok Sukses?
Ir. Soekarno, Albert Einstein, Mario Teguh, bahkan hingga para Nabi pun mereka tipikal orang yang NDABLEG.
Biasanya, mereka yang NDABLEG memiliki keyakinan yang kuat terhadap apa yang dia Percaya.
Tidak peduli apa kata orang, yang penting maju terus! Ini juga NDABLEG lho?
Jadi ketika anak NDABLEG, Manfaatkan sifat NDABLEG-nya dengan memperkaya dia dengan pemahaman yang baik yang dapat diterima oleh bahasa anak seusianya. Hingga dia menjadi anak NDABLEG yang BAIK.

PELATIHAN SELF HYPNO-MOTIVATION




Sukses dalam kehidupan merupakan keinginan semua orang kan? Dan cukup banyak yang menjumpai kendala untuk menguatkan diri dan ada banyak faktor yang menyebabkannya, bisa karena malas, mood yang berubah-ubah, kurang percaya diri, dan berbagai hal lainnya dan beberapa dari mereka merasa putus asa untuk mengatasi kendala hidupnya.

Anda tepat jika memilih training motivasi yang istimewa ini!

Nah! PELATIHAN singkat dan SPESIAL ini merupakan SOLUSI bagi anda yang menginginkan perubahan HIDUP yang jauh LEBIH BAIK.
Pelatihan ini merupakan PENDALAMAN dari teknik HYPNOTHERAPY dan NLP. Pelatihan ini juga mendapatkan berbagai teknik untuk menterapi diri sendiri!

Dapatkan RAHASIA untuk menikmati HIDUP ini lalu NIKMATI semua yang dapat anda capai setelah mengikuti pelatihan ini?
  • Karir?
  • Pendidikan?
  • Hubungan asmara?
  • Ibadah?
  • Hubungan orang-orang disekitar anda?
  • Memiliki jiwa yang besar?
  • Bahagia?
  • Meningkatkan usaha anda?
  • dan masih banyak lagi!!

Efek Samping Pelatihan ini :
Setelah mengikuti pelatihan ini, anda juga dapat membantu orang-orang di sekitar anda yang menghadapi kasus-kasus ringan terhadap mood, semangat, hingga menghilangkan kebiasaan buruk.


Cukup INVESTASIKAN DIRI ANDA dengan mengikuti pelatihan ini dengan berinvestasi senilai Rp. 1.500.000,- *Untuk pelatihan di jogja*
Untuk peserta minimal 2 orang, Mendapatkan potongan khusus!


Tunggu apalagi?
Silahkan MENDAFTAR sekarang ke 085747447440  

Anda dipandu oleh hypnotherapist yang berpengalaman menangani berbagai kasus psikis.
Trainer : Nugroho E Priatmo


SELAMAT BERGABUNG DALAM DUNIA HYPNO !